4 Alasan Bisnis Berskala Global Membutuhkan Penerjemah Profesional

bisnis berskala global

Tiap brand pasti ingin meningkatkan perkembangan bisnisnya ke skala yang lebih besar. Dengan adanya kesempatan untuk memperluas market, maka sebuah brand berkesempatan untuk melejitkan profit lebih tinggi lagi, termasuk jika ingin menjadi bisnis yang berskala global. Untuk membantu tujuan tersebut, diperlukan bantuan dari penerjemah profesional.

Penerjemah profesional hadir untuk mengalihbahasakan produk dari brand, membuat penawaran bisnis sesuai target market di negara tertentu, dan kebutuhan lain yang membutuhkan kemampuan berbahasa asing. Language Service Provider (LSP) seperti Pruf Ritz dapat membantu brand yang ingin memperluas kebutuhan bisnisnya di kancah internasional dengan menyediakan penerjemah sesuai kebutuhan klien.

Sepenting Apa Bahasa Asing untuk Perkembangan Bisnis Berskala Global?

Globalisasi memungkinkan setiap instansi dan brand untuk mengembangkan pasar bisnisnya hingga ke luar negeri. Pencapaian pun dapat dilakukan secara maksimal jika sebuah instansi mulai menciptakan setiap konten mengenai bisnisnya dalam bahasa asing yang sesuai target pasar. Contohnya, jika sebuah brand ingin mengembangkan pasar di Amerika Serikat, maka bahasa Inggris wajib digunakan untuk membuat company profile, landing page perusahaan, sampai surel bisnis yang dikirimkan. Berikutnya jika ingin mengembangkan ke negara lain dengan bahasa berbeda, maka proses penerjemahan pasti dibutuhkan.

Hasil penerjemahan juga  membutuhkan wawasan kultural mendalam selain kalimat yang tersusun baik. Penerjemah perlu memperhatikan aspek kultural tersebut agar dapat menguasai konteks dalam sebuah kalimat. Oleh sebab itu, penerjemah profesional dari LSP terpercaya dibutuhkan dalam prosesnya.

Berikut ini 4 alasan pentingnya penerjemah profesional untuk bisnis berskala global.

1. Mencegah Terjadinya Kesalahan Penerjemahan oleh Staf

Mungkin saja di antara pegawai atau staf sebuah brand, ada yang dinilai memiliki kemampuan berbahasa asing dengan baik. Staf tersebut diberi tugas untuk menerjemahkan dokumen-dokumen untuk menarik klien dari negara lain, tetapi tidak ada jaminan kualitas jika langkah ini dilakukan.

Penerjemah profesional yang sudah memiliki lisensi kemampuan bahasa dan jam terbang tinggi, dapat meminimalisir terjadinya kesalahan penerjemahan akibat kurang memahami konteks linguistik tata bahasa atau istilah yang muncul di sebuah tipe dokumen. Meminta staf untuk menjadi penerjemah juga kurang efisien, terutama jika target market sebuah brand terdiri dari beberapa negara. 

2. Menerjemahkan Website Brand

Apabila website brand masih berbahasa Indonesia, maka sudah menjadi keputusan terbaik untuk menggunakan jasa penerjemah profesional untuk menyusun konten bahasa asing di negara yang menjadi sasaran market. Pada era digital, website menjadi sebuah sarana penting agar brand semakin dikenal.

Penerjemah yang dipilih cermat oleh LSP profesional seperti Pruf Ritz, dapat menerjemahkan teks sesuai konteks bahasa dan budaya negara setempat. Ini akan mengurangi risiko terjadinya kesalahan pemahaman jika konten website diterjemahkan sendiri tanpa pengalaman.

bisnis berskala global

 

3. Meningkatkan Cara Berkomunikasi dengan Klien

Informasi dan pesan yang ingin disampaikan kepada klien berskala global sebaiknya mudah ditangkap tanpa adanya kesalahan persepsi. Maka LSP seperti Pruf Ritz pun siap membantu dalam pendampingan komunikasi antara klien utama dengan pihak ketiga. Pruf Ritz siap memberikan penerjemah dari berbagai bahasa dan disesuaikan dengan latar belakang bisnis klien.

 Komunikasi ini tidak hanya dalam rangka menjelaskan apa saja fitur dan produk, serta keunggulan instansi saja. Penerjemah juga memberikan bantuan ketika klien membutuhkan jembatan komunikasi dengan instansi yang menjadi klien utama agensi. Misalnya, jika ada keluhan atau pertanyaan lanjutan dari sebuah produk dan program, maka penerjemah dapat membantu menjelaskan kepada instansi yang diajak bekerjasama. Kesalahan komunikasi pun bisa diminimalisir.

4. Menyesuaikan Target Klien

Dalam rangka pengembangan proyek dan menarik calon klien dari berbagai negara, sebuah brand juga perlu membuat pitch atau proposal yang menarik. Latar belakang bisnis tiap klien tentu berbeda-beda, misalnya jika brand Anda menawarkan konsultasi hukum, pasti klien dari instansi pemerintahan memiliki konsep bisnis berbeda dengan perusahaan retail. Penerjemah dapat menyesuaikan gaya bahasa sesuai target klien.

Prinsip marketing yang utama adalah mengutamakan klien ketika brand sedang menawarkan produk atau jasanya. Jika brand memiliki proposal bisnis dengan bahasa yang mudah dipahami, tentu kesempatan untuk bekerjasama menjadi jauh lebih besar.

(Baca juga; Kiat Menjalankan Bisnis Pemula)

Inilah beberapa alasan pentingnya penerjemah profesional untuk bisnis berskala global. Pruf Ritz hadir pada setiap kebutuhan brand bisnis yang membutuhkan alih bahasa sesuai kebutuhan klien. 

Leave a comment